
UAS 2021, Merintis masa depan dengan masker
Tahun 2021, masyarakat dunia masih bergelut dengan Pandemi
COVID19. Sudah 2 tahun hidup kita selalu dibayangi oleh virus yg telah
merenggut nyawa ribuan orang di dunia. Ribuan doa dari seluruh dunia dipanjatkan
dengan harapan agar Pandemi ini segera berakhir.
Dunia pendidikan di Indonesia juga menghadapi masalah besar
pada saat Pandemi COVID19 ini melanda dunia. Sistim DARING dianggap sebagai
solusi untuk mensukseskan program Belajar Dari Rumah walaupun hasilnya tidak
maksimal. Oleh karena itu, untuk tetap menjamin masa depan para siswa maka
perlu ada kreativitas dalam Proses Belajar Mengajar dan sistem Evaluasi yg efektif
tanpa mengurangi bobot dari capaian kompetensi siswa.
SMA Sanata Karya Langgur pada tgl, 25 Maret 2021 telah melaksanakan
Ujian Akhir Sekolah (UAS) 2021 dengan menjalankan protocol kesehatan yang ketat
dalam semua proses UAS. Mengakhiri proses panjang Ujian Akhir Sekolah untuk
siswa kelas XII selama 8 hari ditutup dengan pelaksanaan ujian praktek yg
dihadiri oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus
yang membuka kegiatan Ujian Praktek dan sekaligus menutup pelaksanaan Ujian
Akhir Sekolah (UAS) di SMA Sanata Karya Langgur T.P. 2020 / 2021.